Warung Viral Pakai Rumus Matematika, Daftar Harganya Pakai Rumus Matematika

Ada yang sudah melihat gambar viral daftar harga makanan di suatu warung yang pakai rumus-rumus matematika? Gambar viral yang ini nih:


Jadi, berapa sih harga makanan yang sebenarnya di warung itu? Mari kita analisis satu per satu.

Paha/Dada = akar 49 + akar 49

Kita tahu bahwa akar kuadrat dari 49 adalah 7, sehingga harga paha/dada di situ sama saja dengan 7 + 7, yaitu 14 ribu.

Paha Atas = 6 . 2

Dalam matematika, simbol 'titik' digunakan untuk menggantikan tanda kali, sehingga 6 . 2 artinya adalah 6 dikali 2, yaitu 12. Jadi, harga untuk paha atas adalah 12 ribu.

Sayap

Untuk harga sayap, ini sedikit tricky karena penghitungannya cukup sulit jika dihitung secara manual. Kita bisa gunakan rumus (a + b)(a - b) sehingga kita dapatkan akar 81, yaitu 9. Jadi, harga sayap adalah 9 ribu.

Telur Dadar

Untuk telur dadar, rupanya ada kesalahan pada penulisan matematikanya. Di situ, tertulis akar 630. Jika kita hitung sesuai dengan yang di gambar, harga telur dadar akan menjadi jutaan. Dugaan saya sih, itu seharusnya bukan akar, tapi pembagian bersusun. Dengan hitungan pembagian bersusun, kita bisa dapatkan harga telur dadar adalah 5 ribu.

Kepala

Harga kepala sepertinya juga ada kesalahan. Jika kita hitung sesuai dengan yang ada pada gambar, kita akan dapatkan harga kepala ayam adalah jutaan rupiah. Hahaha. Dugaan saya, harga kepala ayam ini juga seharusnya menggunakan pembagian bersusun. Dengan pembagian bersusun, kita dapatkan harga kepala ayam adalah 3 ribu.

Sate-Satean

Harga sate-satean relatif mudah dihitung. Akar 4 adalah 2, sehingga harga sate-satean adalah 2 ribu.

Tahu Tempe

Jika kita perhatikan, pada harga tahu-tempe terlihat bentuk pembagian di mana bilangan di bagian atas sama dengan bilangan di bagian bawah. Jelas karena sama, maka hasil pembagiannya adalah 1. Jadi, harga tahu-tempe adalah 1 ribu.

Nasi

Harga nasi adalah 2 pangkat 3, lalu dikurangi 3. Kita tahu bahwa 2 pangkat 3 adalah 8, sehingga harga nasi bisa kita temukan, yaitu 5 ribu.


Bagaimana? Jangan takut lagi untuk beli makan di sana, ya.

Post a Comment

0 Comments